Minggu, Januari 25, 2009

TIRAMISU COOKIES

BAHAN:
3 btr telur, pisahkan kuning dan putihnya<
5 sdm gula kastor
½ sdt essence vanili
4 sdm tepung maizena
6 sdm tepung terigu
bubuk kopi instan secukupnya

CREAM ISI:
250 gr keju mascarpone
1 sdm gula kastor
1 sdt bubuk cokelat

CARA MEMBUAT:
# Cream: Aduk semua bahan dengan spatula hingga gula larut. Masukkan adonan cream ke kantong segitiga. Sisihkan.
# Kocok kuning telur, 3 sdt gula kastor, dan essence vanilla hingga gula larut. Sisihkan.
# Kocok putih telur dan 2 sdm gula kastor hingga kaku. Tambahkan tepung maizena. Sisihkan.
# Masukkan setengah bagian adonan putih telur ke adonan kuning telur, aduk dengan spatula hingga rata.
# Tambahkan 3 sdm tepung terigu, aduk hingga rata.
# Masukkan kembali sisa adonan putih telur, aduk rata.
# Tambahkan sisa tepung terigu, aduk rata. Masukkan semua adonan ke kantong segitiga.
# Siapkan loyang datar, olesi dengan margarin dan bubuhi terigu tipis-tipis. Semprotkan/drops adonan ke loyang, beri jarak yang cukup. Taburi dengan sedikit bubuk kopi.
# Panggang dengan oven bersuhu 200 derajat Celsius, selama 15 menit.
# Penyajian: siapkan 2 cookies, semprotkan cream di antaranya. Sajikan.

TIPS & TRIK:
# Untuk lebih menarik, lumerkan dark chocolate, masukkan ke kantong segitiga, potong sedikit ujungnya, drizzle bagian paling atas cookies.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar